Facebook

My Great Web page HomeSchooling Logos

Sabtu, 27 Maret 2010

Apa itu Hosting?


Saya pakai contoh saja ya. Misalnya alamat rumah anda
adalah di "jalan sudirman 30 jakarta".

Nah, di internet, "alamat" rumah itu disebut "domain".
Sedangkan rumah/kantor yang berada di alamat itu adalah
dalam dunia internet disebut "hosting".

Saya ulangi, alamat = domain,
sedangkan "rumah di alamat tsb" = hosting

Misalnya anda ingin membuat sebuah website atau blog.
Maka pasti yang anda butuhkan agar website
anda online adalah:

1. alamat web, itu yang kita sebut dengan domain
2. server atau tempat meletakkan file-file web tsb,
itu yg namanya hosting
3. File-file yang akan menjadi halaman website anda.
Halaman inilah yang akan dibaca/akses oleh pengunjung.

Setelah anda punya alamat domain, dan kemudian
juga sudah menyewa hosting, barulah anda bisa
memindahkan isi file-file itu ke "rumah online" anda,
yaitu ke server/tempat hosting anda itu.

Proses memindahkan file web yang kita punya/bikin di komputer
ke server/tempat hosting kita itu .... disebut UPLOAD.
(kalau download kebalikannya, yaitu dari server ke komputer)

Nah, mudah-mudahan sampai disini sudah mulai jelas ya.
Jadi jelas pasti banyak sekali orang yang membutuhkan layanan
hosting tsb. Karena itulah peluang bisnis ini jadi menarik!

Dari sekian banyak perusahaan hosting, saya sudah pilihkan
satu perusahaan hosting yang sangat terkenal reputasinya
di dunia, dengan sistem komisi yang juga luar biasa.
Itulah dia HostGator.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar